Setiap siswa yang telah menyelesaikan studinya pada jenjang sekolah menengah atas (SMA) atau yang sederajat, akan menentukan arah tujuan masa depannya. Secara sempit tujuan tersebut adalah melanjutkan ke perguruan tinggi dan mencari pekerjaan. Dari kedua tujuan sempit tersebut masing-masing memiliki indikator dalam kesuksesan pada masa depan. Jika siswa yang melanjutkan keperguruan tinggi maka sudah dipastikan ia akan membekali masa depannya dengan ilmu. Sedangkan siswa yang mencari kerja maka sudah dapat dipastikan ia akan membekali masa depannya dengan uang.
Dalam kenyataan sehari-hari yang menentukan tujuan tersebut adalah faktor ekonomi. Jadi seorang siswa yang memiliki perekonomian mengengah keatas. Maka cendurung akan melanjutkan ke perguruan tinggi. Sedangkan yang mempunyai perekonomian mengengah kebawah. Maka cenderung akan mencari kerja. Tetapi penulis tidak akan terlalu panjang untuk membahas tentang latar belakang perekonomian. Penulis akan membahas tentang dampak dari tujuan yang telah ditentukan oleh siswa tersebut.
Sebenarnya tidak ada kerugian dari dua tujuan yang telah disebutkan. Namun dalam kenyataannya masih banyak perbincangan hangat tentang kedua tujuan tersebut. menurut pendapat beberapa orang, seharusnya setiap siswa yang telah menyelesaikan studinya di SMA atau sederajat harus melanjutkan keperguruan tinggi. Karena dengan melanjutkan keperguruan tinggi, pekerjaan yang didapatkan setelah menyelesaikan studi Di PT akan lebih baik dibandingkan dengan yang hanya menyelesiakan studi di SMA. Seolah bertolak belakang dari pendapat tersenbut, kenyataan membuktikan banyak sarjana yang menganggur.
Dalam pandangan lain, orang yang melanjutkan bekerja dinggap sampai seumur hidupnya akan tetap bekerja seperti itu dan tidak dapat mengembangkan dirinya. Memang ada benarnya. Tetapi tidak sedikit pula orang yang telah sukses walaupun tidak melanjutkan ke PT.
Menurut penulis memang kita harus melanjutkan ke PT. karena selain mendapatkan ilmu pengaetahuan baru, kita juga akan mendapatkan pengalaman baru yang tidak kita dapatkan \sebelumnya. Dengan demikian diharapkan setiap mahasiswa yang telah menyelesaikan studinya dapat menciptakan lapangan pekerjaan. Dari segi pemikiran seorang sarjana harus lebih unggul. Jadi jika masih ada yang susah payah mencari pekerjaan. Perlu dipertanyakan kesarjaanaannya. :D
Tidak ada komentar:
Posting Komentar